Kapolres Bartim Laksanakan Salat Tarawih Bersama Masyarakat di Masjid Al-Furqon
Barito Timur* – Kapolres Barito Timur,Polda Kalteng AKBP Eddy Santoso, S.I.K., M.H., bersama Pejabat Utama (PJU) Polres Bartim melaksanakan salat tarawih berjamaah bersama masyarakat di Masjid Al-Furqon, yang terletak di Ampah Kota, Kelurahan Dusun Tengah, Kecamatan Dusun Tengah, Kabupaten Barito Timur, Selasa (11/03/2025) pukul 19.10 WIB.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Bartim untuk menjalin kedekatan dengan masyarakat, sekaligus mempererat tali silaturahmi di bulan suci Ramadan. Kehadiran Kapolres dan jajaran disambut dengan hangat oleh jamaah serta pengurus masjid.
Dalam kesempatan tersebut, AKBP Eddy Santoso, S.I.K., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan ibadah bersama ini diharapkan dapat semakin mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat.
*"Melalui momen Ramadan ini, kami ingin lebih dekat dengan masyarakat. Salat tarawih bersama menjadi salah satu cara untuk mempererat silaturahmi dan meningkatkan kebersamaan antara kepolisian dan warga,"* ujar Kapolres.
Selain melaksanakan ibadah, Kapolres Bartim juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan Ramadan. Ia menekankan pentingnya toleransi, saling menghormati, dan menjaga kondusivitas lingkungan, terutama saat melaksanakan ibadah di masjid.
Kegiatan ini pun mendapat apresiasi dari para jamaah yang merasa senang dan bangga bisa melaksanakan salat tarawih bersama Kapolres serta jajaran kepolisian. Dengan adanya kebersamaan ini, diharapkan semakin memperkuat sinergi antara Polres Bartim dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Barito Timur(pm)